Friday 1 June 2018

Blogger Talk : How I Started Blogging


As you guys know, untuk setiap fashion/outfit blogpost, aku bakal menceritakan sedikit dari kisah hidupku, ceilah. Nah, kali ini aku mau cerita gimana sih awalnya kok aku bisa ngeblog. Ini in case ada yang kepo atau penasaran ya hehehe. Jadi, kalo ada dari kamu yang nggak kepo, yaa stay aja, baca terus sampe habis, sapa tau tiba-tiba jadi menarique di pertengahan cerita hahaha.

Awal banget nget, aku suka banget ngeblog dari kecil, sekitar umur dua belas atau tiga belas tahun gitu deh. Tapi, yang aku tulis sama sekali nggak ada hubungannya sama beauty, lebih ke kisah galau anak remaja. Nggak perlu dicari soalnya blognya sudah hilang, kehapus karena kebodohanku sendiri hahaha. Aku bahkan sudah nggak inget nama blog lamaku itu apa.

Intinya, kebiasaan ngeblog ini aku lanjutkan di sela-sela kesibukan sekolahku sampai aku kuliah. Aku spend banyak banget waktu kalo sudah ngeblog. Aku soalnya suka banget utak-atik blog, dari desain layoutnya, programmingnya, semuanya deh. Terus, aku ini kurang suka beli/download template, jadi semuanya aku modif sendiri, dimana kalo aku disuru ngulang, kayaknya nggak bisa hahaha. Well, ya bisa sih, cuma perlu waktu, soalnya aku lupa tempatnya dimana, apa yang diganti. Oiya, untuk bahasa pemrogramannya aku pakai yang basic banget yang aku pelajari pas jaman SMP dulu, jadi jangan dibayangin yang dewa-dewa gitu ya.

Sampai suatu hari, pertengahan tahun 2015, aku akhirnya memutuskan untuk mengubah personal blog ini jadi beauty blog. Random topics berubah jadi makeup and fashion topics. Soalnya, aku terinspirasi dari beberapa teman yang konsisten banget bikin review di blognya, kebetulan aku lagi jatuh cinta pada pandangan pertama sama yang namanya makeup. Actually, nggak cuma berhenti di blog aja, karena waktu itu aku juga launching Youtube channelku. Jadi, aku mulai beauty blog sama beauty channel di Youtube ini hampir bersamaan.

Sudah sekitar tiga tahun aku berkecimpung di dunia ini. Ada suka dan duka, tapi yang pasti aku sangat amat menikmati proses yang ada. Anyway, blog ini ada sebelum aku mulai beauty blog, jadi kalian bisa baca random topics-ku di tahun-tahun sebelumnya. Kalo ada yang bener-bener meluangkan waktunya untuk baca, please kasi your thoughts ya hihi. Next blogpost, aku bakal melanjutkan cerita ini. Excited nggak nih? Hehe.


What I Wear :
Nude Dress from Post Mode | Premium Batik Watch from WISH
Heels from Charles & Keith

Venue :
TKP Holycow Steak, Surabaya

All pictures are taken and edited by Wulan Wu. Thank you!


So, that’s practically what I want to say. Thanks for reading. I hope you find this post useful. I’ll see you soon!

W R I T T E N   W I T H   L O V E   B Y
 

No comments:

Post a Comment